Bukannya Mendukung, 3 Sikap Orang Tua Ini Malah Menghambat Kreativitas Anak
Mendidik anak adalah ilmu, tidak bisa dilakukan secara serampangan. Apalagi, kalau bunda ingin anak tumbuh dengan sikap yang kreatif. Namun, terkadang secara tidak sadar, ternyata perilaku yang diperlihatkan oleh orang tua dalam mendidik anaknya ternyata malah menghambat kreativitas anak lho.
Setidaknya, ada 3 sikap utama yang sering diperlihatkan oleh orang tua dan secara nyata menghambat kreativitas anak. Tiga sikap tersebut adalah:
1. Marah-marah
Memarahi anak menjadi hal yang sering terjadi dalam sebuah keluarga. Kemarahan tersebut bisa timbul karena berbagai hal. Baik ketika anak melakukan kesalahan, merusak peralatan tertentu, atau memperoleh nilai buruk di sekolah.
Nah, kalau bunda sering memarahi anak, ada hal yang perlu diperhatikan. Keseringan memarahi anak malah membuat rasa takut dalam pikiran si kecil. Mereka akan takut kalau perilakunya akan menimbulkan kemarahan.
Hasilnya, anak tidak memiliki kebebasan dalam bersikap. Hal ini secara tidak langsung membuat mereka tidak kreatif. Semua orang tua tentu saja tidak menginginkan hal ini, kan?
2. Membuat terlalu banyak larangan
Sikap kedua yang bisa menghambat kreativitas anak adalah memberlakukan terlalu banyak aturan di rumah. Aturan memang dibuat untuk mendidik anak biar disiplin. Namun, di waktu yang sama, bunda juga perlu memberi sedikit kebebasan anak dalam bersikap.
Misalnya, ketika anak menginginkan untuk bermain sesuatu dan hal itu dilarang, tentunya bunda harus memberikan alasan yang jelas dan logis. Kalau tanpa alasan yang jelas dan logis, kenapa harus dilarang? Selain itu, bunda juga perlu memberi pilihan alternatif permainan yang aman dan positif untuk perkembangan anak.
3. Tak pernah memberi pujian terhadap kinerja anak
Mendidik anak harus disertai dengan punishment and reward. Salah satu bentuk reward yang sangat sederhana adalah dengan cara memberi mereka pujian. Tentunya, hal seperti ini sangat mudah, bukan?
Sebagai contoh, ketika anak memperoleh nilai sekolah atau memperlihatkan hasil gambarnya. Apapun hasilnya, bunda perlu memberi apresiasi terhadap kerja keras yang telah dilakukan oleh anak. Ingat, apresiasi tersebut ditujukan untuk kerja keras, bukan hasil yang mereka perlihatkan. Hasil hanya bonus.
Nah, dengan memperhatikan 3 sikap yang menghambat kreativitas anak tersebut, bunda bisa meningkatkan rasa kreatif anak sejak dini.