Tips Cara Menghemat Waktu Memasak di Dapur

Tips Cara Menghemat Waktu Memasak di Dapur

Memasak merupakan kegiatan rutin bagi para ibu rumah tangga, apalagi bagi mereka yang memutuskan melaksanakan kewajiban rumah tangganya sendiri tanpa dibantu asisten rumah tangga. Waktu memasak ternyata bisa memakan waktu sangat lama jika kita tidak tepat dalam melakukannya. Agar semua bisa tersaji tepat waktu khususnya saat Sahur dan Berbuka di bulan Ramadhan ini, ada kiat praktis mempersingkat waktu memasak Anda seperti yang diuraikan berikut ini:

1. Rencanakan menu berbuka dan sahur untuk 7 hari ke depan

Sebisa mungkin buat daftar menu sahur dan berbuka selama 7 hari ke depan. Dengan begitu Anda tidak akan merasa bingung dan banyak berpikir akan memasak apa setiap harinya. Dengan membuat daftar menu yang terencana, Anda pun bisa berbelanja sesuai daftar menu yang dibuat sekaligus untuk stock makanan beberapa hari.

2. Bersihkan kulkas

Saat bulan Ramadhan, makanan yang dibeli biasanya bersifat jangka panjang (3-7hari). Untuk bisa menyimpan bahan makanan tetap segar maka Anda perlu membersihkan kulkas agar kesegaran makanan tetap terjaga dengan baik.

3. Buat stok bumbu dasar

Agar Anda tidak merasa kewalahan saat akan memasak, sebaiknya buat stok bumbu dasar seperti bumbu merah, bumbu kuning dan bumbu putih. Hal ini bertujuan untuk memudahkan dan mempersingkat waktu memasak menjadi lebih efisien. Pastikan juga membuat stok sambal jika Anda dan anggota keluarga menyukainya. Simpan stok bumbu-bumbu di dalam botol selai dengan rapat.

4. Buat stok kaldu

Bila Anda menyukai bahan tambahan makanan alami, sebaiknya buat stok kaldu dengan merebus daging atau kaki ayam sesuai kebutuhan, lalu simpan di freezer agar tahan lama. Anda hanya tinggal mengambil stok kaldu saat dibutuhkan.

5. Siapkan bumbu yang telah dikupas

Jika Anda sering memasak masakan tumisan, siapkan stok bumbu yang telah dikupas dan dibersihkan, lalu simpan dalam wadah tertutup rapat.

6. Buat lauk-pauk yang dibekukan

Anda bisa membuat stok makanan praktis yang dibekukan (frozen food) yang diolah sendiri seperti rending, opor, dan lain sebagainya ke dalam kantong plastic lalu bekukan. Anda tinggal menghangatkannya saat dibutuhkan.

7. Cuci sayuran dan keringkan

Jika Anda membeli sayuran cukup banyak untuk persiapan memasak, sebaiknya cuci sayuran lalu keringkan. Setelah airnya kering bungkus dengan kertas bersih/koran, masukkan ke dalam wadah kedap udara. Cara ini bisa mengawetkan sayuran lebih lama bertahan di dalam kulkas. Kecuali jamur, Anda tidak boleh mencucinya terlebih dahulu, tetapi langsung dibungkus dengan koran.